Bu ...
Adakalanya lelah menghampiri
Setelah berjuang sepanjang hari
Menyiapkan asupan penuh gizi
Dan pakaian yang rapi dan wangi
Setelah semua kenyang dan rapi di penghujung hari, tiba masanya ...
Satu anak belajar matematika
Lainnya mengulang hafalan ayat yang berbeda
Eh masih pula ada pe er yang tersisa
Dan peralatan prakarya yang nyaris terlupa
Tak hanya perkara pe er dan tugas,
Adakalanya anak berkisah ...
Bu, pensilku diambil teman tak dikembalikan
Bu, aku dikatain gendut dan jelek
Bu, kotak makanku tadi tumpah
Bu, aku tak boleh ikut klub olahraga karena kurang tinggi
Atau bertanya hal yang agak rumit ...
Kenapa kita harus baik, sementara banyak orang yang gak baik bisa kaya raya?
Kenapa harus menutup aurat, sementara banyak yang tak lakukan tapi dipuja-puji?
Kenapa harus mandi sehari 2x, padahal demi bumi air katanya harus dihemat?
Sementara di otakmu, Bu ...
Ada sejumlah uang yang harus diatur agar cukup untuk segalanya,
hingga rezeki selanjutnya tiba
Ada daftar kegiatan yang harus diatur mana dulu agar tak ada yang tertinggal
Eh, ternyata juga ada ...
Sepotong impian pribadi yang bagaikan liliput melompat-lompat di barisan paling belakang, minta diperhatikan
Ia mungil, namun bercahaya terang sekali
Satu atau beberapa hal yang lama dipendam dalam kotak tua dengan kunci gembok rapat
Entah bagaimana caranya meloloskan diri
Ingin melanjutkan pendidikan
Membuka toko kue
Menulis buku
Atau menjelajah dunia
Cahayanya makin bersinar
Lompatannya makin tinggi
Getarnya perlahan mengencang mulai memorak-porandakan seluruh ruang di jiwa
Ibu, persimpangan di depan mata ...
Apakah akan mengembalikan potongan itu ke dalam kotak dan menambah timbunan di atasnya?
Menyambutnya dan meninggalkan mata-mata penuh binar yang riang berceloteh setiap harinya?
Atau?
Kusut ...
Engkau tak sanggup memilih
Karena janjimu akan bakti terhadap para amanah dari Sang Maha Pencipta
Namun di sisi lain, cahayamu meredup karena merasa kehilangan banyak kesempatan
Di saat yang sama, rasa bersalah perlahan tumbuh
Bu ...
Tak ada yang salah dengan impian
Tak juga keliru dengan apa yang telah kau lakukan
Semua berjalan sesuai skenario yang Allah berikan
Jika masih bingung,
Perkuat sinyalmu pada Dia yang Maha Pengasih dan Penyayang
Yang tak pernah menyia-nyiakan kebaikan hamba-Nya meski hanya sebiji sawi
Biarkan Dia yang mengatur sisa tugas hidupmu di dunia
Berjalanlah saja mengikuti alur yang Dia tetapkan dan ilhamkan melalui nurani
Bu,
Engkau yang terbaik bagi keluarga
Tanpa melihat apapun titel maupun jabatanmu
Tanpa perlu dibandingkan dengan yang lain
Tanpa tapi apapun
Salam hangat,
Pritha Khalida 🌷
Pic info sila wa.me/628179279177
Terimakasih untuk yang berkenan membagikan atau merekomendasikan pada sahabat dan kerabat. Semoga Allah ridhai kita ketemu di tanah suci
Comments
Post a Comment